Thursday, January 30, 2020

E-SPORTS - Keren, Gamer Fortnite Mampu Lunasi Pinjaman Pendidikan Ibunda

E-Sports News Update, Jakarta - Bukan rahasia lagi, main gim kini bisa menghasilkan banyak uang. Apalagi kalau pemainnya sudah berstatus gamer profesional.
Belum lama ini diberitakan, gamer Fortnite profesional Aydan Conrad berhasil melunasi pinjaman pendidikan (student loan) sang ibu berkat main gim ini.

BACA JUGA :
PT RIFAN FINANCINDO - Komoditas Emas Akan Jadi Primadona 
RIFAN FINANCINDO - Investasi Emas Masih Primadona di Tahun Politik
PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Emas masih akan Menjadi Komoditas Paling Menarik untuk Investasi Berjangka Tahun ini 
PT RFB - Berikan Gambaran Investasi di Tahun 2019, RFB Gelar Investment Outlook
    Mengutip Ubergizmo, Kamis (30/1/2020), keberhasilan membayar utang sang ibu berkat permainan Fortnite yang telah dilakukannya.
    Conrad memakai kebolehannya main gim untuk melunasi pinjaman pendidikan sang ibu ditambah dengan live steraming seluruh permainan agar bisa disaksikan para followers-nya.
    Karena dukungan para pengikutnya, Conrad berhasil menghasilkan cukup uang untuk melunasi utang tersebut.
    Diperkirakan, Conrad telah memperoleh hadiah senilai lebih dari USD 160 ribu selama berkarier sebagai gamer Fortnite profesional.
    Selain itu, Conrad juga merupakan pembuat konten di Twitch yang selalu mendapatkan penghasilan dari sana.

    Sang Ibu Tak Percaya

    Sekadar informasi, mulanya ibunda Conrad skeptis anaknya tidak bisa membayar student loan-nya. Pasalnya, pinjaman tersebut bukanlah utang federal. Ibunya berpikir, student loan tak boleh dibayar oleh orang lain, padahal ternyata bisa.
    Tidak disebutkan berapa banyak sisa utang sang ibu, namun banyak orang menganggap, pinjaman pendidikan bisa sangat membebani secara finansial.

    Tentang Student Loan

    Menurut Departemen Pendidikan Amerika Serikat, diperkirakan ada 42,9 juta peminjam di AS yang bertanggung jawab atas USD 1,5 triliun student loan.
    Jumlah tersebut tentu merupakan angka yang banyak, apalagi jika digabungkan dengan komitmen lain seperti hipotek, tagihan, dan lain-lain.
    Jumlahnya bisa jadi sangat mustahil untuk dilunasi secara sekaligus.
    (Tin/Ysl)

    Sumber : Liputan 6

    Wednesday, January 29, 2020

    E-SPORTS - Jadwal Rilis Gim Cyberpunk 2077 Mundur, Ini Kata CD Projekt

    E-Sports News Update, Jakarta - Cyberpunk 2077 merupakan salah satu dari sekian banyak judul gim yang paling ditunggu peluncuran pada tahun ini.
    Sudah diumumkan semenjak 2015, wajar bilamana ada gamer yang merasa kesal ketika mengetahui gim buatan CD Projekt ini ditunda peluncurannya.
    Walau masih belum ada alasan pasti kenapa peluncuran gim tersebut ditunda, banyak gamermeyakini masalah penundaan gim itu disebabkan oleh performa konsol Xbox One dan PS4 tidak cukup kuat.

    BACA JUGA :
    PT RIFAN FINANCINDO - Komoditas Emas Akan Jadi Primadona 
    RIFAN FINANCINDO - Investasi Emas Masih Primadona di Tahun Politik
    PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Emas masih akan Menjadi Komoditas Paling Menarik untuk Investasi Berjangka Tahun ini 
    PT RFB - Berikan Gambaran Investasi di Tahun 2019, RFB Gelar Investment Outlook
      Terkini, CD Projekt, selaku pengembang gim Cyberpunk 2077 akhirnya buka suara dan mengungkap alasan diundurnya peluncuran gim teranyar mereka.
      Lewat pesan di forum CD Projekt, Benzenzimmern, mengonfirmasi peluncuran Cyberpunk 2077ditunda dari jadwal yang ditentukan karena untuk mengoptimasi gim.
      "Proses optimasi ini merupakan proses yang normal untuk hampir semua judul gim, jadi tidak ada hubungan dengan performa konsol PS4 dan Xbox One," tulis Benzenzimmern sebagaimana dikutip dari forum CD Projekt, Rabu (29/1/2020).

      Banyak Gim yang Ditunda Peluncurannya


      Selain Cyberpunk 2077, masih ada beberapa judul gim yang ditunda peluncuran pada tahun ini.
      Adapun gim lain yang juga dipindah tanggal rilisnya, termasuk The Last of Us 2, Final Fantasy VII Remake, Iron Man VR, Dying Light 2, Watch Dogs: Legion, dan lainnya.
      Cyberpunk 2077 saat ini sedang dikembangkan dan dijadwalkan meluncur untuk platform PC Windows, PS4, Stadia, dan Xbox One pada 17 September 2020.
      (Ysl/Isk)

      Sumber : Liputan 6

      Monday, January 27, 2020

      E-SPORTS - Justin Bieber Desak NBA Ganti Logo dengan Siluet Kobe Bryant

      E-Sports News Update, Los Angeles- Fans bola basket di seluruh dunia sedang berduka. Pebasket ternama Kobe Bryant meninggal dunia akibat kecelakaan helikopter pada Minggu (26/1/2020) waktu Amerika Serikat.
      Kobe Bryant wafat pada usia 41 tahun. Kecelakaan helikopter tersebut turut merenggut nyawa putri tercinta Kobe, Gianna Maria yang baru berusia 13 tahun. Total sembilan orang meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut.

      BACA JUGA :
      PT RIFAN FINANCINDO - Komoditas Emas Akan Jadi Primadona 
      RIFAN FINANCINDO - Investasi Emas Masih Primadona di Tahun Politik
      PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Emas masih akan Menjadi Komoditas Paling Menarik untuk Investasi Berjangka Tahun ini 
      PT RFB - Berikan Gambaran Investasi di Tahun 2019, RFB Gelar Investment Outlook
        Kurang dari 24 jam usai kabar kematian Kobe Bryant beredar, muncul petisi agar NBA mau mengganti logo dengan siluet legenda Los Angeles Lakers tersebut.
        Saat ini logo NBA bergambar siluet dari legeda Lakers lainnya, Jerry West. Logo tersebut merupakan hasil karya Alan Siegel. NBA tak pernah mengganti logo sejak meluncurkan siluet West pada tahun 1971.
        Petisi tersebut mendapat dukungan luar biasa. Hingga Selasa (28/1/2020) pagi WIB, sudah ada lebih dari 700.000 orang yang menandatangani petisi di situs Change.org.
        "Dengan meninggalnya Kobe Bryant yang luar biasa dan tak terduga, silakan tandatangani petisi ini dalam upaya untuk mengabadikannya selamanya sebagai logo NBA yang baru," tulis pembuat petisi, Nick M.                                                                                                                                                                                                                                                            

        Instagram Bieber

        Di media sosial bahkan beberapa warganet sudah mulai membuatkan desain logo NBA dengan siluet Kobe Bryant.
        Musisi Justin Bieber juga memberikan dukungan penuh agar NBA mengganti logo dengan siluet Kobe Bryant sebagai bentuk penghormatan atas pengabdian sang pemain.
        Di Instagram, Bieber mengunggah desain logo baru NBA dengan siluet Bryant. "#changethelogo," demikian keterangan yang ditulis Bieber pada foto logo NBA dengan siluet Kobe Bryant.

        Dapat Dukungan

        Postingan Bieber ini mendapat respons positif dari pemain-pemain NBA. Shooting guard Portland Trail Blazers CJ McCollum dan bintang muda Dallas Mavericks Luka Doncic memberikan like pada foto yang diunggah Bieber.
        Kobe Bryant memang punya jasa besar di NBA. Selama 20 musim berkarier di NBA, Kobe Bryant sukses menjadi juara lima kali. Sepanjang kariernya di hanya bermain untuk Lakers.

        Postingan Bieber

        Wednesday, January 22, 2020

        E-SPORTS - Indonesia Gaming League Gelar 3 Turnamen Gim Sepak Bola

        E-Sports News Update, Jakarta - Indonesia Gaming League (IGL) baru saja mengumumkan bekerja sama dengan 1011 Event untuk menggelar tiga turnamen gim sepak bola populer, yakni FIFA 20 FUT, FIFA 20 Kick Off, dan eFootball PES 2020.
        Ketua umum IGL, Frans Silalahi, mengatakan alasan di balik digelarnya tiga kompetisi ini agar bisa menarik atensi pemain FIFA maupun PES di seluruh Indonesia.
        "Tahun lalu, kami mencatat peserta hampir 2 ribu di platform FIFA di 20 kota dan FUT. Semoga tahun ini dengan perluasan titik dan kehadiran PES bisa membuat pemain tertarik mengikuti kompetis yang kami buat," tuturnya dalam keterangan resmi, Rabu (22//1/2020).

        BACA JUGA :
        PT RIFAN FINANCINDO - Komoditas Emas Akan Jadi Primadona 
        RIFAN FINANCINDO - Investasi Emas Masih Primadona di Tahun Politik
        PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Emas masih akan Menjadi Komoditas Paling Menarik untuk Investasi Berjangka Tahun ini 
        PT RFB - Berikan Gambaran Investasi di Tahun 2019, RFB Gelar Investment Outlook
          Selain menggelar kompetisi, IGL juga berencana untuk meluncurkan situs resmi dan aplikasi. Lewat dua media tersebut, semua informasi soal turnamen, berita, pendaftaran, hingga klasemen peserta akan ditampilkan dan diperbarui secara berkala.
          Untuk penyelenggaraan, kompetisi ini akan digelar di 35 kota dan 64 titik kompetisi. Beberapa kota yang akan menggelar kompetisi ini adalah Jakarta, Bali, Bekasi, Surabaya, dan Yogyakarta.
          Adapun dalam kompeitisi PES Online akan dibuka dua seri. Masing-masing seri akan diisi 512 slot dan dalam setiap seri akan dipilih enam pemain terbaik.
          Nantinya, akan ada 12 pemain dari divisi online yang tergabung di Big Leagues PES kick off yang berjumlah 24 orang. Sementara di divisi FIFA Kick Off, skema yang digunakan masih sama, tapi ada 8 pemain undangan dari IGL musim lalu yang ikut berpartisipasi.
          Kualifikasi seluruh turnamen ini digelar mulai 18 Januari hingga awal April 2020. Pendaftaran dapat dilakukan di venue kompetisi atau lewat aplikasi IGL di Play Store maupun App Store.
          Setelahnya, babak Big League dan FUT Cup akan dihelat dari April hingga Agustus 2020. Para peserta akan memperebutkan hadir total sebesar Rp 260 juta.

          24 Tim Esports Indonesia ke Asia Pacific Predator League 2020

          Terlepas dari ajang di atas, Predator League 2020 regional Indonesia telah memasuki babak final, yang digelar di Atrium Mall Kota Kasablanka, Jakarta, pada 17-19 Januari 2020.
          Pada turnamen esport yang digelar Acer itu ada 16 tim PUBG dan 8 tim DOTA 2 bersaing untuk mewakili Indonesia menuju babak Grand Final Asia Pacific Predator League 2020 di Manila, Filipina pada Februari 2020.
          16 tim PUBG antara lain InVamouz, TGD DragonZ, Victim Reality, Victim Rise, Dreams, Alter Ego, PowerofWinner, Kuda Hitam, Wasted Player, 4nger WSC, OnePiece – RG, Akagami Mirror, Quantum eSports, BCS Raven, Space, dan Xperts MEG.
          Sementara 8 tim yang akan bersaing di Dota 2 adalah BOOM Esports, PG BarracX, PG Godlike, Breakbeat Squad, Hans Pro Gaming, Mugiwara x Miracle, PRFS, dan Team Wolf.
          Selain Indonesia, negara lain yang mengikuti ajang esport ini adalah Malaysia, Thailand, Vietnam, Taiwan, Filipina, Singapura, Hong Kong, Makau, India, Australia, Korea, Sri Lanka, Jepang, Myanmar, Bangladesh, dan Mongolia.

          Sumber : Liputan 6