Thursday, December 10, 2020

ESPORT - Cabang Olahraga Esports Dipastikan Hadir Dalam SEA Games 2021 Vietnam



PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Pada tahun depan, cabang olahraga (cabor) esports sudah dipastikan akan hadir kembali di ajang multi event SEA Games 2021.


Kabar ini sudah dikonfirmasi langsung oleh The Southeast Asian Games Federation dan Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Vietnam, yang menjadi negara tuan rumah.


Sayangnya, masih belum ada kepastian tentang judul gim apa saja yang akan dipertandingkan untuk masing-masing kategori.


Pada tahun lalu, cabor esports yangn dipertandingkan pada SEA Games 2019 Filipina ada 6 judul gim, antara lain Mobile Legends, Arena of Valor, Dota 2, Tekken 7, Starcraft dan Hearthstone.


BACA JUGA : CELEBRITY NEWS UPDATE - Saat Eva Belisima Bersama Kiwil, Istri Pertama Sudah Merasa Tidak Dihargai


Lalu bagaimana dengan tahun depan di Vietnam? Sejumlah kabar yang beredar di internet, pihak penyelenggara saat ini masih mempertimbangkan judul gim apa saja yang akan tampil di SEA Games 2021.


Berdasarkan laporan Vietnam Express International via The Esports Observer, Jumat (11/12/2020), pihak penyelenggara baru memilih tiga dari enam judul gim yang akan dipertandingkan dalam SEA Games 2021.


"Dota 2, Arena of Valor, dan Pro Evolution Soccer akan menjadi tiga dari enam judul yang akan dipertandingkan dalam cabor esports SEA Games 2021," ucap Duong Vi Khoa, selaku Vice President of the Vietnam Recreational Esport Association dan Head of the Vietnam Esport.


Berkaca dari tahun-tahun sebelumnya, kategori cabor esports yang akan dipertandingkan terdiri dari gim konsol, mobile, dan PC. Dimana masing-masing kategori mempertandingkan dua judul gim esports.



PUBG Mobile ke SEA Games 2021


Terlepas dari masih belum ada kepastian judul gim yang akan dipertandingkan. Sejumlah gamer masih menunggu gim PUBG Mobile dapat tampil diajang olahraga bergensi tersebut.


Mengingat besarnya animo gamer menyaksikan tim esports kesayangan mereka bertanding di turnamen PUBG Mobile, wajar bila banyak yang berharap gim terbitan Tencent ini akan tampil di SEA Games 2021.


Akan tetapi, genre gim yang terlalu eksplisit memperagakan kekerasan dengan senjata api dan gameplay realistik menjadi kendala gim battle royale itu masih absen dari berbagai panggung akbar olahraga di Asia ataupun dunia.



Prediksi Gim Lainnya di SEA Games 2021


Lebih lanjut, sejumlah bocoran informasi juga menyebutkan ada satu judul gim mobile FPS yang akan tampil dalam gelaran SEA Games 2021.


Terkait hal tersebut, tim Tekno Liputan6.com pun mencoba mengonfirmasi soal judul gim apa saja yang akan tampil dalam cabor esports SEA Games 2021 ke IESPA.


Sayang, pihak IESPA sendiri hingga saat ini masih belum membalas pertanyaan kami. So, bagaimana dengan kamu? Gim apa yang menurut kamu cocok tampil di SEA Games 2021.



PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Gfr

No comments:

Post a Comment