Monday, June 29, 2020

E-SPORT - Inilah Seputar Industri Esports Indonesia di Tahun 2020



PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA -  Tahun 2019 telah berlalu dan terukir sebagai tahun yang cukup baik untuk perjalanan ekosistem esports Indonesia. Prestasi esports dari tim tanah air cukup membanggakan. Sebut saja Bigetron RA yang menjadi juara dunia dari turnamen akbar PUBG Mobile, serta EVOS Esports yang juga menjuarai turnamen tingkat dunia Mobile Legends M1.

Keadaan 2 tahun sebelumnya yaitu 2018

Mari kita refleksi sejenak. Bila dibandingkan dengan 2018, ada beberapa perbandingan menarik yang patut kita perhatikan.

Di 2018, turnamen dengan hadiah terbesar di Indonesia saat itu datang dari judul Dota 2 dengan turnamennya GESC Indonesia Minor. Sedangkan di 2019, predikat tersebut dipegang oleh MPL Indonesia Season 4 untuk judul Mobile Legends: Bang Bang (MLBB).

Kedua turnamen tersebut sama-sama memberikan total hadiah sebesar US$300 ribu.

Namun selain persamaan prize pool dan genre MOBA yang dipertandingkan, keduanya jelas berbeda jauh. GESC Indonesia Minor adalah event esports internasional untuk MOBA PC, yaitu Dota 2; sedangkan MPL ID S4 adalah event nasional untuk mobile esports MLBB.

BACA JUGA : CELEBRITY NEWS UPDATE - Inilah Konsep Baru Mega Tank Milik Irfan Hakim

Meski tidak ada penambahan nominal prize pool di turnamen terbesar 2019; bila diamati secara kolektif dari 10 turnamen dengan hadiah terbesar di 2019, yang terjadi justru terdapat penurunan prize pool dari tahun 2018.

Lucas Mao, MPL Indonesia League Commisioner, pun akan membagikan opininya mengenai kejadian ini.

“Saya tidak tahu rencana untuk game-game lainnya namun, untuk MPL, kami akan berusaha untuk terus menjaga agar prize pool-nya masih kompetitif dan juga atraktif.

Meski demikian, hal yang lebih penting lagi bagi kami adalah soal pengalaman yang bisa kami suguhkan bagi pro player, penonton, dan partner MPL ataupun keseluruhan ekosistem esports MLBB,” ujar Lucas.

Sedangkan untuk tren platform, Lucas juga percaya bahwa game esports populer haruslah memiliki user base yang besar. Oleh sebab itu, mobile esports masih akan terus memimpin industri ini baik di Indonesia ataupun Asia Tenggara.


PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Why

No comments:

Post a Comment